Tak Ada Penambahan di Tahun 2023, Mobil Damkar Pati yang Efektif Tinggal 5 Armada

Pati, Mitrapost.com – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Pati menegaskan bahwa di tahun 2023 belum ada penganggaran untuk penambahan armada mobil Damkar.

“Kalau untuk tahun ini kok kelihatan tidak ada anggaran mas, jadi rencana penambahan armada juga belum,” ungkap Kepala Bidang (Kabid) Damkar dan Perlindungan Masyarakat (Linmas) Satpol PP Kabupaten Pati, Heru Kristianto kepada Mitrapost.com.

Saat ditemui di kantornya, Heru juga mengungkapkan bahwa saat ini armada yang masih efektif untuk digunakan hanya tinggal 5 mobil.

Sedangkan 4 mobil lainya dalam kondisi membutuhkan perbaikan pergantian beberapa onderdil mobil.

“Armada kita tua-tua semua, kita sering perawatan jadinya. Totol kita ada 9, namun yang efektif tinggal 5, untuk yang 4 ini sudah tak layak, perlu adanya perbaikan dan penggantian onderdil,” jelasnya.

Baca Juga :   Satpol PP Perketat Operasi Yustisi, Demi Jaga Ketertiban dan Keamanan di Bulan Suci

Lebih lanjut, pihaknya mengatakan selain armada juga diperlukan penambahan pos Damkar di masing eks-kawedanan Kabupaten Pati.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati