Komisi A DPRD Sepakat Dugaan Jual Beli Aset Negara Masuk Ranah Hukum

Pati, Mitrapost.com – Komisi A DPRD Pati mendukung langkah Watch Relation of Corruption Penyelamat Aset Negara Republik Indonesia (WRC PANRI) untuk membawa dugaan kasus jual beli tanah aset negara pada meja hijau.

Sebelumnya diberitakan, Komisi A DPRD Pati pada Kamis (17/3/2023) memfasilitasi audiensi antara WRC PANRI dan Pemkab Pati dan Badan Pertanahan Nasional (BPN) terkait status penjualan tanah Hak Guna Usaha (HGU) PT Rumpun Sari Antan (RSA) di Desa Karangsari Kecamatan Cluwak Kabupaten Pati.

WRC PANRI Pati menanyakan bagaimana prosedur tanah HGU tersebut bisa dijual ke pihak perorangan.

Padahal tanah HGU notabene adalah tanah milik negara, sehingga tidak seharusnya diperjualbelikan.

Sementara di sisi BPN mengklaim bahwa tanah yang dimaksud bukan milik negara, melainkan milik PT RSA.

Baca Juga :   Libatkan Muspika dan Tim Asesor, Dinporapar Mulai Lakukan Penilaian ke-13 Calon Desa Wisata

Audiensi berjalan alot, hingga di akhir pembahasan WRC PANRI memutuskan akan menempuh jalur hukum dan menggugat PT RSA dan BPN terkait status penjualan tanah negara.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati