Tak Hanya untuk Olahraga, Gedung Serbaguna Direncanakan untuk Evakuasi Bencana di Pati

Pati, Mitrapost.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati sedang berupaya untuk membangun Gedung Serbaguna pada tahun anggaran 2024 ini.

Dimana pembangunan gedung tersebut, direncanakan akan ditempatkan berada di Kelurahan Kalidoro Kecamatan Pati pada Maret 2024 mendatang.

Melalui Lurah Kalidoro, M Ikhsan menjelaskan selain digunakan sebagai sarana olahraga, gedung juga akan dijadikan sebagai tempat evakuasi bencana yang terjadi di wilayah Pati.

“Gedung ini nanti juga rencananya bisa digunakan untuk evakuasi bencana, karena disini rawan terjadi banjir juga,” katanya.

Pihaknya menerangkan banjir yang terjadi di wilayah Kalidoro sudah menjadi bencana langganan setiap tahun.

Setidaknya apabila curah hujan cukup deras dengan intensitas tinggi setiap tahunnya bencana banjir terjadi 4 sampai 5 kali melanda kawasan tersebut.

Baca Juga :   Bersiap Hadapai Bencana Saat Musim Hujan, Pemkab Pati Gelar Rakor

“Iya malah setiap tahunnya pasti terjadi banjir disini mas, sebelum jembatan yang dekat dengan Kj phone dulu belum dibangun malah sering tersumbat aliran airnya, bisa sampai 5 kali banjirnya,” terangnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati