Breaking News! Bansos Beras Disetop Sementara Jelang Pemilu

Mitrapost.com Kepala Badan Pangan Nasional (Bapanas) Arief Prasetyo Adi membeberkan alasan bantuan sosial (bansos) dihentikan menjelang pemilihan umum (pemilu) 2024.

Arief mengatakan, bansos beras 10 kilogram (kg) dihentikan sementara pada 8-14 Februari 2024 untuk menghormati pelaksanaan pelimu 2024.

Kemudian, ia mengklaim bahwa penghentian sementara bansos beras 10 kg tidak ada indikasi politis.

“Bantuan pangan pemerintah dihentikan sementara karena memang tidak ada politisasi bantuan pangan. Dihentikan sementara untuk menghormati Pemilu dan pemutakhiran data,” kata Arief dalam keterangannya, Rabu (7/2).

Keputusan tersebut tertuang dalam surat bernomor 117/TS.03.03/B/02/2024, yang ditandatangani Deputi Bidang Ketersediaan dan Stabilitas Pangan I Gusti Ketut Astawa pada 6 Februari 2024.

Baca Juga :   Program Kartu Prakerja Dibuka Lagi, Ini Respons Dewan Pati

Dalam surat tersebut, Bapanas memerintahkan Perum Bulog menghentikan distribusi berang 10 kg selama masa tenang menjelang pemilu.

“Mohon Perum Bulog dapat mengoptimalkan penyaluran sebelum masa tenang dan pasca pemungutan suara serta mengkoordinasikan dengan dinas urusan pangan di tingkat provinsi dan kabupaten/kota,” isi surat itu.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati