Kapan Jam Biologis Tubuh Bekerja Optimal?

Mitrapost.com – Sistem organ merupakan kelompok organ dalam tubuh yang bekerja sama untuk memfungsikan kinerja sistem yang kompleks, seperti memompa darah hingga membawa nutrisi untuk seluruh tubuh.

Setiap orang memiliki jam biologis atau mekanisme pengaturan tubuh internal yang diatur oleh organ-organ dalam manusia. Jam biologis ini bekerja selama 24 jam, dipengaruhi oleh faktor alami dalam tubuh (saraf pada otak) dan lingkungan sekitar. Siklus ini turut menentukan waktu tidur, produksi hormon, dan fungsi tubuh lainnya.

Lantas, kapan organ dalam tubuh ini bekerja secara optimal? Simak penjelasan berikut ini.

Jam 00.00 – 03.00

Dilansir dari Halodoc, hormon melatonin diproduksi lebih banyak pada jam-jam ini, sehingga wajar jika akan merasa lelah dan mengantuk. Melatonin merupakan hormon yang dibuat oleh kelenjar pineal di otak, berperan untuk mengendalikan siklus tidur dan bangun.

Di jam-jam seperti ini, hindari konsumsi makanan karena usus sedang melakukan proses detoksifikasi yang penting, yakni proses pengeluaran racun dalam tubuh.

Jam 03.00 – 05.00

Di jam ini, tubuh bekerja untuk membuang limbah beracun dari paru-paru, jika Anda batuk di pagi hari, ini menandakan pola makan dan gaya hidup Anda perlu diperbaiki. Selain itu, di waktu tersebut suhu tubuh mencapai titik terendah karena energi tubuh sedang dialihkan untuk memperbaiki kulit atau melawan infeksi, yang berperan untuk menghangatkan tubuh.

Jam 05.00 – 09.00

Pada waktu ini, usus besar membutuhkan cairan yang cukup untuk melakukan tugasnya, yakni membuang limbah tubuh. Pagi hari adalah waktu paling penting untuk minum banyak air dan waktu terburuk untuk mengonsumsi kafein.

Tubuh Anda membutuhkan air di pagi hari untuk melakukan perbaikan dan pemeliharaan usus, serta mencegah Anda mengalami sembelit. Maka, jika Anda merasakan keinginan buang air besar di waktu pagi, jangan pernah menahannya.

Kemudian, pada pukul 7-9, lambung sudah dalam tahap perbaikan dan jadi waktu yang cocok untuk sarapan.

Jam 09.00 – 12.00

Dari jam 9 sampai jam 11 pagi limpa akan dibersihkan. Limpa bekerja dengan hati dan sistem kekebalan tubuh, sehingga akan menghasilkan antibodi ketika ada infeksi dari virus. Di waktu-waktu tersebut juga, kortisol sedang gencar diproduksi, sehingga otak siap untuk bekerja dengan semangat.  Peningkatan hormon ini tidak sampai membuat stres.

Jam 11.00 – 15.00

Waktu perbaikan jantung terjadi antara pukul 11.00 hingga 13.00. Tubuh Anda sedang membuang limbah dari jantung, sehingga terkadang mungkin merasakan detak jantung yang cepat, detak ganda, dan/atau detak jantung yang melompat-lompat.

Organ pencernaan juga sedang aktif dalam mengolah makanan, sehingga cocok untuk waktu makan siang. Hal ini membuat tingkat kewaspadaan menjadi berkurang dan mengantuk. Jadi, sebaiknya hindari aktivitas berat, terutama yang membutuhkan konsentrasi seperti mengemudi atau mengoperasikan alat-alat berat.

Jam 15.00 – 19.00

pada sore hari, ada peningkatan suhu tubuh yang membuat jantung dan paru-paru bekerja lebih baik, serta otot lebih kuat. Hormon adrenalin juga sedang berada di level tertinggi, dengan denyut jantung dan tekanan darah paling stabil. Anda bisa melakukan olahraga ringan selama 10-20 menit.

Jam 19.00 – 21.00

Ginjal dan kandung kemih sering kali merasa lelah dan ingin lebih rileks di waktu-waktu ini. Kemudian, ginjal mengatur pankreas, sehingga dianjurkan Anda tidak konsumsi banyak makanan manis karena Anda mungkin merasakan nyeri pinggang dalam periode tersebut. Ginjal, kandung kemih, dan pankreas adalah bagian dari satu kesatuan.

Jam 21.00 – 23.00

Dari jam 9 sampai jam 11 malam, pembuluh darah masuk ke mode perbaikan. Jika Anda mengalami sakit kepala, merasa sangat lelah atau lemah, ini berarti pembuluh darah sedang dalam perbaikan yang berat.

Selain itu, para ahli tidak menyarankan untuk makan terlalu banyak di malam hari. Alasannya, karena saluran cerna sudah tidak bekerja sebaik di siang hari, sehingga makanan yang dikonsumsi di malam hari akan disimpan dalam bentuk lemak dalam tubuh.

Jam 23.00 – 03.00

Antara jam 11 malam sampai jam 3 dini hari, hati dan empedu giliran bertugas memproses racun dan menetralkannyadalam tubuh. Kedua organ ini akan maksimal bekerja saat dalam fase tidur, sehingga dianjurkan Anda terlelap di jam-jam ini. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati