Hasil Akhir Rekapitulasi, Hafidz-Hanies Menangkan Suara Pilkada Rembang

Rembang, Mitrapost.com – Hasil akhir rekapitulasi suara Pilkada Rembang, pasangan Hafidz-Hanies unggul tipis. KPU Rembang mencatat pasangan nomor urut 02 menangkan suara 1,3 persen dari sang rival, Harno-Bayu.

Setelah pemungutan suara 9 Desember 2020 lalu, KPU Rembang menggelar tahap rekapitulasi suara tingkat kabupaten di Balai Kartini Rembang, Selasa (15/12/2020) kemarin. Berdasarkan perhitungan tersebut, pasangan calon Hafidz-Hanies unggul dengan perolehan 214.237 suara, sementara pasangan Harno-Bayu mendapat 208.736 suara.

Baca juga: Video : Pilkada Rembang, Rekapitulasi Suara Tingkat Kabupaten Hari Ini

Rapat Pleno yang digelar KPU Rembang Selasa (16/12/2020) kemarin terkait rekapitulasi dan penetapan hasil perhitungan suara pemilih bupati dan wakil bupati Rembang berjalan alot hingga berakhir larut malam. Hal ini terjadi lantaran sejumlah kejanggalan ditemukan mulai dari pemilih yang tidak memenuhi syarat hingga permasalahan kotak suara yang tak tersegel.