Heboh Umrah Virtual, Ini Penjelasannya

Mitrapost.com – Pandemi Covid-19 belum berakhir membuat sejumlah negara menutup akses penerbangan luar negeri. Sejumlah perjalanan internasional pun belum bisa ditembus.

Langkah virtual pun ditawarkan sebuah travel haji dan umrah. Tak ayal jika hal ini menuai pro dan kontra dari khalayak.

Menurut keterangan salah satu tim kreatif Al Dawood Barokah Utama, Sufyan Aris Saputra menjelaskan hal tersebut bukanlah praktik ibadah umrah virtual melainkan rangkaian perjalanan umrah.

Baca juga: Saudi Berlakukan Umrah Terbatas Demi Tekan Kasus Covid-19

“Tidak ada pahalanya. Kami tekankan sekali lagi bahwa ini bukan praktik ibadah umrah secara virtual, tetapi kita akan menyaksikan rangkaian perjalanan umroh sehingga akan menjadi edukasi dan simulasi bagi peserta yang ingin mengetahui proses perjalanan umrah,” jelasnya.

Banyak masyarakat yang salah persepsi ketika proram tersebut dipublikasikan. Menurutnya, program ini hanyalah memberi edukasi dan motivasi kepada peserta untuk berangkat ke Baitullah ketika perbatasan telah dibuka.

Berdasarkan banner yang dipublikasikan, untuk perjalanan umroh virtual, peserta perlu membayar Rp175 ribu dan sebagian uang pendaftaran akan didonasikan ke BAZNAS. Acara ini akan berlangsung kurang lebih selama 2,5 jam via Zoom dan dijadwalkan pada 11, 18, dan 25 April 2021.

Baca juga: Video : Pembangunan PLHUT Diharapkan Mudahkan Calon Jamaah Haji dan Umrah

“Biaya 175 ribu itu untuk biaya internet wifi, perlengkapan acara umrah virtual, biaya mutowif, biaya tim media yang membantu mengemas seluruh video, dan pelaksanaan teknis, UPZ,” Aris menjelaskan.

Dalam perjalanan umrah virtual ini, peserta akan dipandu langsung oleh Tour Leader dan muthawwif yang menjelaskan rangkaian kegiatan, manasik umrah tata cara umrah hingga sejarah dari tempat-tempat yang dikunjungi.

“Peserta akan menyaksikan proses perjalanan umroh mulai dari keberangkatan di Jakarta, kemudian dilanjutkan city tour ke beberapa tempat di kota Madinah dan Mekkah, lalu menyaksikan praktek ibadah umrah hingga kembali lagi ke Jakarta,” dia menambahkan. (*)

Baca juga: 

Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram

Redaktur: Atik Zuliati

Artikel ini telah tayang di detikcom dengan judul “Heboh Umroh Virtual Bertarif Rp 175 Ribu

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati