Banyak Data Bansos Tak Valid, Dinsos Pati Optimalkan Operator SIKS-NG

Pati, Mitrapost.com Kepala Bidang (Kabid) Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial (Dinsos), Tri Haryumi, mengungkapkan bahwa Dinsos Kabupaten Pati berupaya melakukan pendataan warga miskin secara transparan.

Langkah tersebut ia lakukan dengan mengoptimalkan fungsi operator Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial Next Generation (SIKS-NG) di tingkat desa atau kelurahan. Pemerintah desa dinilai mempunyai akses mudah dalam menjangkau dan mendata warga miskin.

“Kami berupaya mengoptimalkan fungsi serta peran operator SIKS-NG yang dipegang oleh perangkat desa maupun kelurahan,” ungkap Tri Haryumi, Senin (12/4/2021).

Akan tetapi menurut Tri Haryumi, masih banyak operator SIKS-NG di tingkat desa yang belum menguasai aplikasi tersebut. Terutama dalam melakukan proses verifikasi dan validasi.

Baca Juga :   Bioreaktor Kapal Selam Sulap Sampah Jadi Pupuk Organik hingga Listrik, Endro : Kami Siap Mendukung

Baca juga: Bansos Dinilai Tak Sesuai, Data Kemiskinan Perlu Diperbarui

Selain itu, operator masih belum memahami mekanisme input data warga miskin ke dalam basis data terpadu (BDT).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati