Presiden Jokowi Ungkap Kedatangan ke Ukraina Wujud Kepedulian Warga Indonesia

Mitrapost.com – Presiden Indonesia, Joko Widodo bertemu dengan Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky di Istana Maryinsky, Kyiv, Ukraina. Dalam hal ini, Presiden Jokowi mengungkapkan bahwa maksud kedatangannya ke Ukraina bentuk dari kepedulian warga Indonesia.

“Jauh-jauh datang ke Ukraina dan menemui Presiden Volodymyr Zelenskyy di Istana Maryinsky, saya tidaklah sekadar berkunjung. Kedatangan saya adalah perwujudan kepedulian masyarakat Indonesia terhadap situasi di Ukraina,” tulis Jokowi melalui Instagram-nya, Kamis (30/6/2022).

Presiden Jokowi juga mengatakan perdamaian agar tidak pernah luntur. Ia juga menawarkan diri untuk membawa pesan dari Presiden Ukraina ke Vladimir Putin.

“Spirit perdamaian jangan pernah luntur. Dalam kaitan ini, saya datang menawarkan diri untuk membawa pesan dari Presiden Zelenskyy untuk Presiden Putin yang akan saya kunjungi pula,” kata dia.

Ia menyebut peran Ukraina sangat penting berkenaan dengan pasokan pangan dunia. Hal tersebut harus dijaga dengan menjamin kelancaran ekspor pangan Ukraina.

“Dan Ukraina begitu penting bagi rantai pasok pangan dunia. Penting bagi semua pihak untuk memberikan jaminan keamanan bagi kelancaran ekspor pangan Ukraina, termasuk melalui pelabuhan laut,” kata Jokowi.

“Tahun ini adalah 30 tahun hubungan diplomatik Indonesia dan Ukraina. Kepada Presiden Zelenskyy saya menyampaikan komitmen Indonesia untuk terus memperkuat kerja sama yang lebih baik,” lanjut dia.

Jokowi juga meminta Zelensky untuk ikut berpartisipasi dalam KTT G20 di Bali nanti,

“Pada kesempatan ini saya menyampaikan undangan secara langsung kepada Presiden Zelenskyy untuk berpartisipasi dalam KTT G20 bulan November tahun ini di Bali,” kata Jokowi.

Perlu diketahui sebelumnya, Jokowi akan bertolak ke Polandia untuk menuju Rusia bertemu dengan Vladimir Putin setelah dari Ukraina. Dalam hal ini, Jokowi bertemu dengan Zelensky pada Rabu (29/6) kemarin.

“Kembali berkereta api menuju kota Przemysl, Polandia, untuk melanjutkan lawatan perdamaian ke Moskow, Rusia,” tutur dia. (*)

Artikel ini telah tauang di Detik News dengan judul “Jokowi: Kedatangan Saya ke Ukraina Wujud Kepedulian Masyarakat Indonesia”

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati