Abang None Jakarta Pusat 2023 Diharap Bisa Berikan Edukasi Pada Masyarakat

Jakarta, Mitrapost.com – Grand Final Abang None Jakarta Pusat telah digelar pada Rabu (12/7/2023) malam.

Bertempat di Gedung Kesenian Jakarta, akhirnya terpilih Abang dan None (Abnon) Jakarta Pusat 2023 yakni Muhamad Pratama Razacky dan Raisa Andjami.

Keduanya terpilih setelah melewati babak seleksi dan mampu mengalahkan 28 finalis lainnya.

Wakil Wali Kota Jakarta Pusat, Chaidir merasa senang dan bangga atas penampilan dan pencapaian para finalis Abnon yang telah diseleksi dan dibekali pengetahuan sejak Juni 2023 lalu.

“Semoga Abnon yang terpilih bisa membawa visi misi Jakarta Pusat serta memberikan edukasi kepada masyarakat,” ujarnya, Kamis (13/7).

Ia juga optimis dengan bekal wawasan yang dimiliki oleh Abnon terpilih, maka bisa membawa Jakarta Pusat untuk meraih juara di tingkat Provinsi DKI Jakarta.

Baca Juga :   Periode Agustus 2022, 48.904 Anak Usia 9-59 Bulan di Jakarta Sudah Divaksin Campak Rubela

“Kita selalu yakin akan menjadi juara di tingkat provinsi,” tegasnya.

Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) DKI Jakarta, Andika Permata menjelaskan, perwakilan Abnon di setiap wilayah memiliki karakter dan kejutan yang berbeda.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati