Mahfud Sebut Banyak Kecurangan Aparat Penegak Hukum, Beking Mafia hingga Pengawal Koruptor

Mitrapost.com – Mahfud Md, Menkopolhukam mengungkapkan bahwa banyak kecurangan yang dilakukan aparat penegak hukum di Indonesia.

Mulai dari menjadi beking mafia, narkoba, hingga menerima suap dari koruptor di penjara.

“Yang rusak di tempat kita itu adalah legal structure-nya, aparat. Apa yang dilakukan aparat penegak hukum, nah saya sebelum ke apa yang dilakukan aparat penegak hukum kita itu sehingga menjadi jelek hukum kita itu,” kata Mahfud, dalam acara kuliah umum di YouTube Universitas Airlangga, pada Senin (16/10).

“Aparat penegak hukum itu, banyak diwarnai oleh kecurangan-kecurangan politik, menjadi backing mafia tanah, menjadi beking orang membunuh orang, mafia nikel, narkoba, menjual beli pasal-pasal hukum itu ada di aparat penegak hukum, bukan pada aturan hukumnya,” imbuh dia.

Mahfud juga menceritakan praktik penyuapan yang terjadi di sel tahanan. Penjara ada kamar mewah yang biasanya dibeli oleh koruptor.

“Coba kalau menurut hukum, ‘eh kamu kalau di penjara di penjara dong’, ‘ini standar penjaranya’ misalnya, tapi Saudara, orang penjara di penjara, kalau koruptor kelas kakap itu kamarnya mewah, dia punya kamar cadangan di sebelahnya untuk ngundang tamu entah laki-laki entah perempuan, itu bukan rahasia lah. Orang jangan bilang endak, endak itu bohong, gimana? Endak, itu betul,” tutur dia.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati