Pemerintah Bakal Berikan THR untuk ASN, Dewan Harap Tenaga Honor Juga Mendapatkan

Pati, Mitrapost.com – Anggota Kabupaten Pati, Muntamah berharap tenaga honorer mendapatkan Tunjangan Hari Raya (THR).

Perempuan yang duduk di Komisi D DPRD Pati mengungkapkan bahwa pemerintah juga seharusnya memperhatikan tenaga honorer sebab mereka mempunyai peranan yang sama yaitu melayani masyarakat Bumi Mina Tani.

Muntamah mengungkapkan bahwa THR hanya diberikan untuk aparatur sipil negara (ASN) yang digaji menggunakan anggaran pendapatan dan belanja negara (APBN) dan anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD).

Polisi PKB ini pun menyayangkan hal tersebut dan berharap pemerintah lebih memperhatikan guru honorer.

“Itu yang untuk ASN anggaran dari pusat ya? Saya harap dinas terkait yang ada di Pati ini juga memperhatikan guru honorer. Biar kesejahteraannya terjamin,” beber dia.

Baca Juga :   Tak Kerja Tapi Berwisata, WFH ASN Dicabut

“Mereka juga ikut mencerdaskan generasi muda di Pati. “Tenaga honorer ini mengabdi kepada pemerintah. Setidaknya mereka juga diperhatikan,” ujar Muntamah.

Pemerintah Indonesia diketahui tidak memberikan Tunjangan Hari Raya (THR) kepada tenaga honorer, kepala desa, hingga perangkat desa.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati