Tak Penuhi Syarat, 62 Ribu UMKM Pati Banyak Tidak Lolos Bantuan Tahap I

Pati, Mitrapost.com Kepala Bidang UMKM Dinas Koperasi dan UMKM (Dinkop UMKM) Kabupaten Pati Hendri Kristianto mengatakan pihaknya telah merekomendasikan 62 ribu lebih pelaku UMKM Pati kepada Kementerian Koperasi dan UKM untuk diberikan bantuan.

“Pada pendaftaran bantuan tahap pertama, kami mengusulkan lebih dari 62 ribu pelaku UMKM,” ujar Kris saat ditemui Mitrapost.com di kantornya, Senin (19/10/2020) kemarin.

Namun, banyak yang tidak lolos atau tidak mendapatkan bantuan yang senilai Rp 2,4 juta ini. Kris mengungkapkan hal ini terjadi karena para pelaku UMKM tersebut tidak masuk kriteria yang ditetapkan oleh Kementerian Koperasi dan UKM.

Hal ini membuat Kementerian Koperasi dan UKM membuka pengajuan tahap kedua yang berlangsung dari 16 Oktober hingga 26 November 2020.

Baca Juga :   12 Juta UMKM akan Dapat Bantuan Rp 2,4 Juta, Ini Syaratnya

“Sehingga tidak mendapatkan bantuan. Diverifikasi oleh Kementerian UMKM pusat ternyata banyak yang tidak lolos karena tidak memenuhi kriteria yang ada. Sehingga dengan kekurangan kuota maka dibuka pendaftaran BPUM tahap II,” ungkap Kris.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati