Sakit 4 Hari, Balita Meninggal di Gendongan Ibunya Saat Mengemis

Bekasi, Mitrapost.com Balita berjenis kelamin laki-laki meninggal di gendongan ibunya saat dibawa mengemis di Pasar Bantar Gebang.

Pihak kepolisian Metro Bekasi mengatakan, kematian bayi umur 2 tahun itu lantaran sakit.

“Anaknya meninggal karena memang 4 hari yang sudah sakit,” kata Wakapolres Metro Bekasi AKBP Alfian Nurrizal, Sabtu (28/11/2020).

Korban meninggal dunia pada Kamis (26/11/2020) saat dibawa ibunya, NA (32), mengemis di Pasar Bantar Gebang, Bekasi, Jawa Barat. Kematian korban diketahui saat ibunya hendak memberinya makan.

“Pada saat kejadian, ketika dia mau kasih makan ternyata nggak ada respons anaknya, dibawa ke Puskesmas terdekat (ternyata) udah meninggal,” jelasnya.

Baca juga: Hasil Hubungan Gelap, Ibu Muda di Kediri Buang Bayinya yang Baru Lahir

Baca Juga :   Sosok Mayat Pria Tanpa Identitas Tergeletak di Trotoar Kawasan Bekasi Timur

Sementara itu, Alfian memastikan bahwa korban adalah anak kandung NA. “Dia (ibu korban) hidup dengan anak itu. Dia untuk menyambung hidup dengan cara seperti itu (mengemis),” ungkap Alfian.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati