Budidaya Ternak Kambing KTT Mendo Mulyo

Pati, Mitrapost.com – Kelompok Tani Ternak (KTT) Mendo Mulyo, Desa Tlogosari, Kecamatan Tlogowungu, Kabupaten Pati manfaatkan limbah pertanian sebagai sumber pakan ternak. Mulai dari daun ubi kayu, tebon jagung, dan daun kacang tanah untuk ternak kambing.

Limbah pertanian tersebut diolah dengan diawetkan, baik silase maupun fermentasi. Di samping itu, KTT Mendo Mulyo juga kembangkan usaha budidaya hijauan pakan ternak. Terdapat 3 (tiga) jenis hijauan pakan ternak yang dibudidayakan di KTT Mendo Mulyo, yaitu rumput pak cong, rumput gajah, dan rumput odot.

Menurut Wakil Ketua KTT Mendo Mulyo, Muhtarom, pakan diberikan dalam bentuk hijauan yang diambilkan dari rumput odot dari kebun dan olahan limbah pertanian.

Baca Juga :   Petani Masih Terkendala Validasi Data dan Penggunaan Kartu Tani

Baca juga: Video : Maju di KTT Berprestasi tingkat Provinsi, KTT Mendo Mulyo Kedatangan Tim Penilai

“Kami berikan pakan dalam bentuk hijauan yaitu rumput odot dari kebun hijauan pakan ternak. Tidak hanya itu saja, kami pun berikan pakan yang berasal dari limbah pertanian, dari tebon jagung, daun ubi kayu, dan kacang tanah,” ungkapnya saat memaparkan profil kelompok, Rabu (26/5/2021).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati