Guna Merombak Reputasi, Facebook Ubah Nama Jadi Meta

Mitrapost.comFacebook mengubah nama perusahaan induknya menjadi Meta. Hal ini guna merombak reputasi dan imej Facebook. Nama Meta sendiri dipilih karena terinspirasi dari kata metaverse, yang merujuk pada ruang virtual yang luas.

Perubahan nama tersebut hanya akan dilakukan pada perusahaan induknya saja. Nama Facebook tetap digunakan sebagai aplikasi media sosial dan menjadi salah satu anak perusahaan di samping Instagram dan WhatsApp. Bedanya, kini Facebook tidak menjadi merek menyeluruh.
perubahan tersebut juga akan dilakukan pada kode saham perusahaan per 1 Desember 2021.

“Saya telah banyak berpikir tentang identitas kami saat kami memulai bab berikutnya. Facebook adalah salah satu produk yang paling banyak digunakan dalam sejarah dunia,” kata Pendiri Facebook Mark Zuckerberg dikutip dari CNN, Jumat (29/10/2021).

Baca Juga :   Dicekal AS, Facebook Ancam Angkat Kaki dari Eropa

Perubahan yang dilakukan perusahaan ini menjadi bagian dari perbaikan reputasi dan imej facebook. Perbaikan tersebut diantaranya, pengungkapan tentang efek negatif produknya terhadap kesehatan mental beberapa pengguna, kegagalan moderasi konten, dan informasi tentang platformnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati