Pemkab Blora Upayakan Kemudahan Pendidikan Bagi Kaum Difabel

“Kemudahan akses pendidikan, kesehatan dan ekonomi menjadi hal yang harus kita upayakan bersama. Akan kita minta Dinas Sosial untuk terus berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan, Dinas Kesehatan, dan OPD lainya yang terkait agar bisa ikut memberikan dukungan kepada kaum difabel,” sambung Bupati.

Untuk pemerataan akses pendidikan, menurutnya dalam waktu dekat Pemkab akan menghibahkan lahan dan bangunan bekas gedung SD yang sudah tidak terpakai di Kecamatan Randublatung untuk pengembangan sekolah luar biasa (SLB).

“Wilayah selatan belum ada SLB untuk difabel, maka akan kita hibahkan salah satu gedung sekolah SD yang sudah tidak digunakan untuk pendirian SLB. Kalau tidak salah di Kelurahan Wulung Randublatung,” ungkap Bupati Arief.

Baca Juga :   Jembatan Penghubung Buluroto – Tutup Akan Dibangun Tahun Depan

Begitu juga untuk kesehatan, pihaknya ingin agar para difabel ini bisa memperoleh akses pelayanan kesehatan yang mudah dengan menggandeng seluruh Puskesmas dan Bidan Desa.

“Sedangkan untuk ekonomi, kita akan berikan pelatihan-pelatihan kewirausahaan berbasis minat dan bakat yang dimiliki agar bisa mandiri. Seperti halnya teman-teman difabel di Kamolan yang kini giat mengembangkan kerajinan kain batik, seperti yang saya pakai ini,” tambah Bupati.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati