Jadi Primadona Masyarakat, DPP Jogja Kembangkan Budidaya Tanaman Keladi

Yogyakarta, Mitrapost.com – Tanaman Keladi kini tengah menjadi primadona masyarakat. Dinas Pertanian dan Pangan Kota Yogyakarta tengah mengembangkan budidaya tanaman keladi melalui kultur jaringan.

Tanaman keladi mempunya motif daun yang warna-warni dan cantik, sehingga menarik minat para pecinta tanaman hias.

Analis Laboratorium Kultur Jaringan Dinas Pertanian dan Pangan (DPP) Kota Yogyakarta, Anny Widi Astuti, Jumat (8/1) mengatakan, dengan pengembangan menggunakan kultur jaringan diharapkan dapat membuahkan hasil yang maksimal serta menghemat biaya.

“Kita saat ini sedang menggeluti kultur jaringan tanaman keladi. Banyak dari masyarakat yang tertarik dengan tanaman ini. Maka kita kembangkan agar nantinya masyarakat bisa ikut menanam tanaman tersebut,” ujarnya.

Baca Juga :   Kecelakaan Bus Maut di Bantul, Sopir Ditetapkan Sebagai Tersangka

Menurutnya, keunggulan budidaya keladi menggunakan model kultur jaringan adalah lebih mempermudah cara budidayanya dengan menggunakan bagian tanaman keladi seperti daun atau umbinya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati