Stok Aman, Vaksinasi Anak 6-11 Tahun di Kudus Ditarget Selesai Akhir Januari

dr Andini juga menjelaskan bahwa total capaian target vaksinasi keseluruhan Kabupaten Kudus di atas rata-rata capaian vaksinasi Jawa tengah.

“Total capaian vaksinasi keseluruhan Kabupaten Kudus di atas rata-rata Jawa tengah, Baik dosis 1 maupun 2. Untuk dosis 1 total 84,02 persen di atas Jateng yang mencapai 82 persen, Sedangkan dosis 2 mencapai 64,03 persen di atas Jateng yang mencapai 62,20 persen. Kalau capaian vaksinasi anak 55,22 persen, Sedangkan capaian vaksinasi lansia dosis 1 mencapai 62,33 persen dan dosis 2 masih 46,17 persen,” jelasnya.

Ditanya terkait Kejadian Lanjutan Pasca Imunisasi (KIPI) pada vaksinasi anak, dr Andini menjelaskan, sejauh ini terdapat laporan KIPI ringan yang dialami oleh anak.

Baca Juga :   Jelang Lebaran, Bupati Kudus Minta Pengunjung Pasar Taat Protokol Kesehatan

“Ada KIPI ringan pasca dilakukan vaksinasi yang terlaporkan seperti reaksi alergi. Ada 2 anak yang terdata. Penanganannya kita sesuai SOP. Kita juga konsultasikan pada dokter konsultan untuk KIPI dan kita laporkan ke Komda KIPI Jateng,” pungkasnya. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati