Realisasi PTM 100 Persen di Jepara Berdasar Pada Capaian Vaksinasi Anak

“Saat ini memang sudah PTM 100 persen. Namun waktunya, kan, belum penuh,” kata Ketua Musyawarah Kerja Kepala SMP Kabupaten Jepara, Darono Ardi Widodo yang mewakili rekan-rekannya.

Saat ini, PTM jenjang SMP baru dilaksanakan dalam durasi 4 jam pelajaran per hari dengan durasi 40 menit per jam pelajaran. Sedangkan rombongan belajarnya dibagi dalam 2 shift.

Menurut Darono, keinginan mendapat izin PTM 100 persen juga terkait kondisi Jepara yang sudah masuk Level 1 Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM).

Menanggapi hal tersebut, Bupati Dian Kristiandi membenarkan bahwa Jepara sudah masuk level 1. Dia menginstruksikan Kepala Disdikpora agar berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan untuk mengejar capaian vaksinasi anak.

Baca Juga :   Mesin CNC Tak Akan Menggeser Eksistensi Pengukir Kayu di Jepara

“Disdikpora segera koordinasi dengan Dinas Kesehatan untuk melakukan 100 persen vaksinasi anak agar segera bisa PTM 100 persen, baik waktu maupun jumlahnya,” kata Andi.

Di luar upaya mengejar capaian vaksinasi anak, Dian Kristiandi juga mengingatkan agar tidak ada yang terlena akibat penurun level PPKM.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati