Pati, Mitrapost.com – Sebanyak dua pedagang Pasar Kayen meninggal dunia yang diduga kuat positif virus corona.
Ketika dikonfirmasi, Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pati Suharyono mengungkapkan dua pedagang ini reaktif Covid-19 dari tes cepat atau rapid test.
“Dua pedangan (yang meninggal) reaktif,” ujar kepada Mitrapost.com, Sabtu (19/9/2020).
Hal ini juga diamini Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Covid-19 Kabupaten Pati Haryanto. Ia mengungkapkan kedua pedagang ini telah lanjut usia.
“Enggeh (reaktif),” kata Haryanto yang juga menjabat sebagai Bupati Kabupaten Pati Haryanto ini.
Baca juga : Dinyatakan Positif Covid-19, Rektor IPB Tetap Aktif Bekerja
Akibat kejadian ini, membuat GTTP Covid-19 Kabupaten Pati menutup Pasar Kayen dari Sabtu (19/9/2020) hingga Senin (21/9/2020). Penutupan ini dilakukan guna memberikan waktu untuk melakukan sterilisasi pasar tersebut dengan penyemprotan disinfektan.
Selain itu, pihaknya juga telah melakukan rapid test kepada para pedagang lainnya. Sebanyak 85 pedagang telah menjalani rapid test dengan hasil 20 diantaranya reaktif Covid-19.
Karena rumah karantina Kabupaten Pati, Hotel Kencana, penuh ke-20 pedagang ini menjalani karantina mandiri di rumah masing-masing dengan pantauan Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pati. (*)
Baca juga :
- Waspada Klaster Covid-19 di Perkantoran, Pemerintah Beri Batasan Jumlah Karyawan
- 9 Nakes Sembuh, Puskesmas Dukuhseti Kembali Layani Ibu Hamil
- Pemkab Pati Berencana Buat Laboratorium Covid-19
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, instagram, dan twitter
Redaktur : Dwifa Okta
Wartawan