Kaum Milenial Rembang Suarakan Pilkada Tanpa Politik Uang

Rembang, Mitrapost.com – Sejumlah Selebgram dan Model di Rembang yang tergabung dalam wadah Sekretariat Bersama Milenial Rembang (SEKBER) kampanyekan Pilkada tanpa politik uang.

Hal itu berlangsung dalam acara diskusi yang digelar pada Minggu (6/12/2020) di salah satu kafe di Rembang.

Baca juga: Kredit Lunak Diluncurkan, Incar Ribuan UMKM dan Koperasi di Rembang

koordinator SEKBER M. S. Al-Ayyubi mengungkapkan bahwa beberapa Selebgram dan model Milenial Rembang berkumpul untuk menyatukan mindset terkait pilkada 2020 yang akan diselenggarakan pada tanggal 9 Desember mendatang.

Acara tersebut dimanfaatkan untuk saling bertukar pengalaman dan pengetahuan dunia selebgram dan model di Kabupaten Rembang. Dalam Pilkada kali ini mereka pun berkomitmen untuk tidak terlibat dengan politik uang.

Baca Juga :   Warga Aksi Diam Tuntut Netralitas, Bawaslu: Itu Bentuk Dukungan

Baca juga: Kredit Lunak Diluncurkan, Incar Ribuan UMKM dan Koperasi di Rembang

“Jadi kami SEKBER ngopi bareng dengan selebgram, model dan content creator untuk berembuk bersama. Ternyata mereka punya unek-unek, punya usulan jadi kita wadahi. Dan temen-temen memiliki inisiatif untuk mengkampanyekan soal politik atau terkait pilkada yaitu memilih pemimpin bukan karena uang,” ungkap Ayyub.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati