Intel Rilis Logo Anyar Dibarengi Kehadiran Chip Generasi ke-11

Logo baru Intel

Mitrapost.com – Intel kembali ganti logo teranyar bersamaan dengan peluncuran prosesor generasi ke-11 terbarunya. Logo tersebut menjadi logo ketiga yang pernah digunakan oleh perusahaan asal Amerika Serikat itu.

Logo baru Intel ini menggeser logo lama yang digunakan sejak 2006 silam. Logo Intel kini tampak lebih modern dengan desain yang minimalis. Tampak berbeda, desain baru hanya tampak tulisan “Intel” tanpa disertai garis yang melingkar di bawahnya.

Baca juga: Game Era 90-an Ini Bisa Dinikmati di Android

Meski demikian, Intel masih mempertahankan identitas logo dua generasi sebelumnya di logo teranyar ini. Jenis font yang digunakan masih dengan jenis berbentuk kotak, termasuk juga penulisan huruf “I”, alih-alih menggunakan bentuk bulat masih mempertahankan bentuk persegi sebagai titik di atasnya.

Baca Juga :   Pastikan Perangkat Anda Resmi, Ketahui Tanda-tanda Ponsel BM

Intel juga memperkenalkan aspek baru pada logo. Walaupun warna biru klasik yang digunakan selama beberapa dekade akan tetap digunakan sebagai bagian yang kuat dari brand tersebut. Namun yang berbeda, pada logo baru ini Intel akan menggunakan warna yang lebih bervariasi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati