Pati, Mitrapost.com– Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Pati Warsiti menggelar reses (penyerapan aspirasi) di Desa Keben RT 003 /RW 04 Kecamatan Tambakromo Kabupaten Pati, hari ini, Sabtu (31/10/2020).
Reses yang menyasar konstituen dapil 5 ini dihadiri juga oleh Sekwan dan panitia reses DPRD Kabupaten Pati.
Baca juga: Dewan Pati: Kalau Mau, Mestinya Satpol PP Bisa Menggelandang PK
Selain menyerap aspirasi rakyat, dalam acara ini Warsiti juga menyempatkan berikan bantuan kepada yatim dan janda, sebagai bentuk merespon terhadap dampak pandemi covid-19 yang belum selesai.
Ia berharap bantuan sosial tersebut dapat dimanfaatkan untuk menyambung kebutuhan sehari-hari.
Dalam sambutannya anggota dewan dari komisi A ini meminta para warga untuk tetap patuhi protokol kesehatan lantaran Kabupaten Pati masih berzona merah.
Baca juga: Hari Sumpah Pemuda, Dewan Pati Beri Pesan Untuk Anak Muda
“Dalam kondisi zona merah untuk wilayah Tambakromo, di harapkan masyarakat tetep mematuhi protokol kesehatan, cuci tangan di air yang mengalir, pakai hand sanitizer, jaga jarak dan pakai masker,” kata anggota DPRD yang juga politisi di Partai Hanura ini, Sabtu (31/10/2020).
Secara umum dalam reses tersebut para warga menyampaikan uneg-unegnya terkait langkanya pupuk bersubsidi dan minimnya air bersih di musim kemarau.
Baca juga: Dewan Pati Apresiasi Pegiat Dalang Remaja Hidupkan Budaya Jawa
Di sektor kesehatan, masyarakat meminta agar regulasi pelayanan BPJS disederhanakan sehingga masyarat mudah berobat.
Sementara itu, di bidang pendidikan, para ibu juga menyampaikan sulitnya mengikuti pembelajaran daring.
Selanjutnya aspirasi dari masyarakat tersebut akan segera diolah dan ditindaklanjuti oleh DPRD dan pemerintah Kabupaten Pati.(*)
Baca juga:
- Ini Pandangan Dewan Pati Tentang Pemuda Masa Kini
- KBM Tatap Muka, Dewan Pati: Belum Ada Perintah Gugus Tugas
- Dewan Imbau Warga Tetap Patuhi Prokes dalam Peringati Maulid Nabi
Jangan lupa kunjungi media sosial kami, di facebook, twitter dan instagram
Redaktur: Atik Zuliati
Wartawan Area Kabupaten Pati