Banyak Jalan Rusak Akibat Diguyur Hujan, Rembang Mulai Kebut Perbaikan

Rembang, Mitrapost.com — Pemerintah Rembang mulai mengebut perbaikan jalan rusak berlubang akibat curah hujan yang tinggi sejak beberapa pekan terakhir.

Menurut Kepala Unit Pendidikan Dan Rekayasa (Dikyasa) Satuan Lalu Lintas Polres Rembang, Aiptu Hartono, sejumlah titik jalan di Kabupaten Rembang banyak rusak utamanya di jalur pantura.

Baca juga: Rembang Sabet Penghargaan Kabupaten Inovatif dari Kemendagri

Satuan lalu lintas (satlantas) juga sudah memberikan tanda jika menemui jalan yang rusak, terutama di pantura. Hal ini pun telah ia koordinasikan bersama Kabid Bina Marga untuk segera melaksanakan proses penambalan.

Ia memaparkan Bina Marga pun mengeluhkan banyak jalan rusak yang ditengarai karena musim hujan. Namun, saat ini mereka sudah melaksanakan proses penambalan di wilayah Kaliori yang terus bergeser ke bagian timur, hingga daerah Sarang.  Karena hampir jalan keseluruhan dari Kaliori menuju Sarang banyak yang berlubang.

Baca Juga :   Komisi C Tanggapi Keluhan Warga Soal Jalan Rusak

Baca juga: Video : Kasus Covid-19 Kian Menanjak di Rembang, Pemkab Tambah Bangsal Pasien

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Mitrapost.com  di Google News. silahkan Klik Tautan bit.ly/googlenewsmitrapost dan jangan lupa tekan tombol "Mengikuti"

Jangan lupa kunjungi media sosial kami

Video Viral

Kamarkos
Pojoke Pati